IKLIM
2 menit membaca
Kebakaran hutan di Prancis menutup bandara Marseille, serta hentikan layanan kereta
Pejabat setempat mengatakan 400 orang telah dievakuasi dan sekitar 100 orang mengalami luka-luka, namun tidak ada laporan korban jiwa.
Kebakaran hutan di Prancis menutup bandara Marseille, serta hentikan layanan kereta
Kebakaran bermula dari kendaraan di Pennes-Mirabeau, utara Marseille, menuju bandara, melahap 700 hektare. / AP
9 Juli 2025

Kebakaran hutan di Prancis selatan yang memaksa bandara Marseille ditutup dan mengganggu lalu lintas kereta api belum sepenuhnya berhasil dikendalikan, menurut Menteri Dalam Negeri Prancis.

Sejumlah kebakaran hutan telah melanda wilayah Prancis selatan dalam beberapa hari terakhir. Api menyebar cepat akibat tiupan angin dan vegetasi yang mengering usai gelombang panas, termasuk kebakaran pada Selasa di wilayah utara kota terbesar kedua di Prancis, Marseille.

Menteri Dalam Negeri Bruno Retailleau, saat mengunjungi para petugas pemadam kebakaran di wilayah tersebut pada Selasa malam, menyatakan bahwa kebakaran mungkin dapat dikendalikan dalam semalam jika angin melemah seperti yang diperkirakan.

Kebakaran bermula dari sebuah kendaraan di kawasan Pennes-Mirabeau, di sebelah utara Marseille, di jalan menuju bandara. Menurut pemadam kebakaran, api telah melalap sekitar 700 hektare lahan pada malam hari.

Asap tebal dan menyengat membumbung ke udara, memaksa pihak bandara menutup semua landasan pacu tak lama setelah tengah hari, kata juru bicara Bandara Marseille Provence.

Juru bicara tersebut kemudian mengatakan bahwa bandara akan dibuka sebagian sekitar pukul 21.30 waktu setempat. Sebanyak 54 penerbangan telah dibatalkan dan 14 lainnya dialihkan.

Tidak ada korban jiwa

Situs web operator kereta nasional SNCF menunjukkan lebih dari selusin perjalanan kereta dibatalkan ke dan dari kota tersebut.

Pihak operator menyatakan bahwa perjalanan kereta ke dan dari Marseille akan tetap “sangat terdampak” pada Rabu.

Retailleau menyebutkan sebanyak 400 orang telah dievakuasi dan 63 rumah mengalami kerusakan, dengan belasan di antaranya hancur. Sekitar 100 orang mengalami luka ringan, termasuk dari tim layanan darurat.

“Pada saat saya berbicara kepada Anda, belum ada korban jiwa—dan ini luar biasa mengingat luasnya kebakaran,” ujarnya. “Namun semua tanda menunjukkan bahwa kita menghadapi musim panas dengan risiko sangat tinggi.”

Wali Kota Marseille, Benoît Payan, lewat platform X memperingatkan warga bahwa kebakaran kini “sudah berada di ambang pintu Marseille”, dan meminta warga di bagian utara kota untuk tidak turun ke jalan agar memberi ruang bagi layanan penyelamatan.

Wali Kota Pennes-Mirabeau menyatakan dua kompleks perumahan telah dievakuasi dan petugas pemadam telah bersiaga di luar sebuah panti jompo untuk mencegah kobaran api mendekat.

Bandara Marseille Provence merupakan bandara terbesar keempat di Prancis setelah Charles-de-Gaulle dan Orly di luar Paris, serta Nice.

SUMBER:AFP
Lihat sekilas tentang TRT Global. Bagikan umpan balik Anda!
Contact us